Rekomendasi Printer Murah

7 Rekomendasi Printer Murah

by

in

Apakah Anda sedang mencari informasi tentang rekomendasi printer murah? Tepat sekali Anda berkunjung pada artikel ini, sebab kami akan memberikan informasi tentang rekomendasi printer murah terbaik pada kelasnya. Oleh sebab itu, mari simak pembahasan berikut ini.

Printer adalah perangkat elektronik yang mencetak teks atau gambar pada lembaran kertas. Gambar atau teks dapat disalin dari selembar kertas yang ada atau melalui file virtual yang dibuat sebelumnya. Tidak seperti mesin fotokopi, printer memungkinkan Anda untuk mencetak dengan warna yang sesuai dengan file aslinya. Saat ini, ada beberapa rekomendasi printer murah terbaik di pasaran.

Membeli printer tidak hanya dapat dilakukan dengan pergi ke toko elektronik, tetapi juga dapat dilakukan secara online. Hal ini tentunya akan memudahkan kita dalam melakukan pembelian, barang akan langsung dikirim ke alamat yang telah kita masukkan. Bagi Anda yang ingin membeli printer namun masih bingung mencarinya, berikut beberapa rekomendasi printer murah terbaik yang bisa Anda pilih.

Rekomendasi Printer Murah

1. HP Deskjet 1010

Meski model ini sudah ada cukup lama, kualitas cetak yang dihasilkan masih sebanding dengan model yang lebih baru. Kelemahan dari printer jenis ini adalah hanya dapat mencetak secara manual dan tidak memiliki fitur tambahan seperti scan dan copy. Anda hanya cukup merogoh dompet mulai dari 400 ribuan, sudah dapat memiliki printer merek HP ini.

2. Canon IP2870 S

Model ini dilengkapi dengan empat kartrid tinta dengan resolusi hingga 4800 x 600 dpi, yang dapat mencetak dalam warna hitam dan full warna. Selain itu, printer tipe ini juga mampu menghasilkan gambar yang tajam dan berkualitas tinggi. Dibalik kelebihan pasti terdapat kekurangan dari printer ini yaitu kapasitas tinta hitam yang rendah sehingga cepat habis, pengisian ulang tinta tidak didukung dengan sistem transfer tinta. Untuk mendapatkan printer tipe ini Anda hanya perlu mengeluarkan uang mulai 500 ribuan.

3. Canon Pixma iP2770

Kamu bisa membeli printer ini mulai dari 700 ribuan. Printer ini memiliki fitur utama yang dapat menampilkan pencetakan foto tanpa bingkai, dan printer ini dilengkapi dengan teknologi Print Head Fine. Selain itu, ukurannya yang minimalis memungkinkan Anda untuk meletakkannya di mana saja dengan mudah. Kekurangannya adalah cartridge printer ini terkadang bermasalah sehingga tinta tidak keluar, dan mengganggu proses pencetakan.

4. HP Deskjet 1112

Rekomendasi selanjutnya yaitu printer HP Deskjet 1112, printer ini mampu mencetak dengan resolusi hingga 4800 x 120 dpi. Bobotnya ringan dengan desain sederhana serta motor hemat energi. Namun kekurangan dari model ini adalah tidak adanya sistem transfer tinta yang memakan tinta. Anda hanya perlu membayar mulai dari 400 ribuan untuk memiliki printer tipe satu ini.

5. HP Deskjet Ink Advantage 2135 All-In-One

Dengan berbagai fitur yang ditawarkan oleh printer jenis ini, sehingga dapat digunakan untuk memindai, mencetak, dan menyalin suatu dokumen. Mengingat kemampuannya yang serbabisa, printer ini juga memiliki kecepatan cetak yang bagus mengingat bobotnya yang ringan. Meski berdesain minimalis dan ringan, ukuran printer ini termasuk cukup besar. Kelemahan dari printer tipe ini adalah sering mengalami kondisi tidak stabil, sehingga mengakibatkan bagian pada printer bergoyang saat mencetak. Hp menawarkan harga MSRP yang masuk akal yaitu mulai dari 580 ribuan.

6. HP Deskjet 1510 All-in-One

Selanjutnya masih printer dari merk HP, tipe printer ini benar-benar mampu memberikan hasil terbaik. Ukurannya juga lebih kecil dari versi sebelumnya sehingga mudah diletakkan pada ruangan yang sempit. Kekurangan dari printer ini adalah sering menghabiskan lebih banyak tinta. Cukup membayar mulai dari 580 ribuan, Anda sudah bisa memiliki printer ramping dan multifungsi ini.

7. Canon Pxma E400

Rekomendasi printer murah terakhir yaitu printer dengan ukuran yang kecil sehingga membuat printer ini mudah ditempatkan dimana saja. Jenis printer ini dapat digunakan untuk mencetak ukuran kertas A4, A5, B5, LTR dan LGL. Dalam pengoperasiannya printer ini memerlukan perangkat yang telah terinstal Windows 7 atau diatasnya. Selain itu, bising suara yang dihasilkan printer ini juga minim. Sebagai konsumen Anda hanya perlu membayar mulai dari 800 ribuan untuk memiliki printer ini.

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan tentang rekomendasi printer murah, semoga informasi yang kami sampaikan tentang rekomendasi printer murah bermanfaat bagi Anda. Bagi Anda, yang tidak memiliki budget untuk membeli sebuah printer, pastikan Anda menyewa printer di I-Frame.

Jasa Rental Printer Purwokerto dan Sekitarnya

Bagi Anda yang ingin menyewa printer dari berbagai brand dan tipe, Anda dapat mengunjungi I-Frame. I-Frame menawarkan jasa rental printer Purwokerto dan sekitarnya. Bagi Anda yang ingin menyewa PC, printer atau laptop di area Purwokerto, Anda dapat menghubungi jasa rental printer Purwokerto I-Frame. I-Frame menyediakan jasa sewa laptop, PC dan printer baik untuk keperluan pribadi atau event tertentu. Laptop, printer dan PC yang tersedia sangat beragam. Selain itu, Anda tidak perlu khawatir akan laptop atau PC yang lemot dan tidak update.

Have A Nice Day 😊